Tuesday, 27 June 2023

aku dan aroma-aroma

aku, sejak dulu, dulu sekali, entah kapan itu.. sangat sensitif terhadap bau, terhadap aroma.. 

aroma ampo, bau kering yang terkena siraman air hujan biasanya, yang beberapa tahun belakangan ketika aku kuliah kimia kuketahui bahwa nama lain aroma ampo adalah geosmin..

ada kenangan masa kecil yang entah apa itu ketika aku menghirup aroma ampo.. 

aku yang hari ini sudah berusia 30 tahun lebih saja, masih ingat betul bagaimana aroma eskulin gel warna hijau yang dulu pernah kupakai ketika SMP, damn itu udah sekitar 20 tahun yang lalu.. 

aku pernah mendengarkan podcast seorang penulis novel yang menikah hanya selama 172 hari yang kemudian suaminya berpulang, podcast itu di take setelah 100 hari kepergian suaminya, dan yang dilakukan penulis itu ketika rindu almarhum suaminya adalah diam-diam menghidu baju-baju suaminya, memeluk baju-baju itu, and you know what.. i do too.. 🥺

setidaknya untuk saat ini, membuka lemari bajumu, memeluk baju-baju itu erat, menghidu aromanya dalam-dalam adalah cara terbaik yang bisa kulakukan ketika aku merindu akan pelukmu, rindu akan aroma nafas tubuhmu, entah itu akan bertahan sampai kapan ya.. 

aku sadar, kamu tak akan kembali, tapi yang aku yakini adalah kamu tak akan terganti.. 

--
terkenang pada beberapa percakapan kita, 
"ndae ini siapa sih di mata ayah?" kubertanya
"ndae ini ya kekasih ayah" jawabmu
"kekasih?" tanyaku lagi
"iya, kekasih itu selalu di hati" jawabmu

cringe banget sih, kamu juga ngomongnya sambil biasa aja gitu, bisa gitu yak biasa aja tapi dalem.. 


No comments:

Post a Comment

tulung kalo komen jangan pake anonim ya, tenks..